Kali ini kami memperkenalkan Abu Hasan B Md Sudi seorang pensiunan warga Singapura berusia 60 tahun yang memiliki semangat tinggi terhadap dunia fotografi. Pertama kali tahu tentang pulau indah ini dari seorang teman baru di Ternate ketika beliau berkunjung ke Maluku pada bulan Juni sampai Juli tahun 2009. Ketika pulang ke Singapura, dia melakukan pencarian melalui Yahoo dan menemukan BelitungIsland.COM yang membuatnya begitu terkesan, sebuah website dengan informasi yang lengkap. Beliau memiliki semua informasi yang dibutuhkan dan bertekad melakukan perjalanan seorang diri - seperti hal nya perjalanan lainnya dimana dia selalu bepergian seorang diri. Menurut pengamatan kami, hal khusus tentang foto-foto Abu Hasan adalah warna, karena semua foto diambil pada saat matahari terbenam. Sayangnya, cuaca sepertinya kurang bersahabat tetapi dengan pengalaman pengambilan sudut dan kombinasi penggunaan lensa lebar dan tele, beliau bisa menghasilkan gambar-gambar yang penuh warna dari keindahan pantai-pantai berbatu granit di Belitung. Abu Hasan menghabiskan waktu seminggu, menetap di Tanjungpandan, mengunjungi tempat-tempat seperti Tanjung Tinggi, Tanjung Binga, Tanjung Kelayang, Tanjung Batu Air, Pantai Punai, dan Teluk Gembira setiap harinya. Tema foto huntingnya adalah "Beachscapes with granite boulders" semua pemotretan dilakukan pada sore hari agar mendapatkan awan kemerahan. Menurut beliau, ini bukan pekerjaan mudah karena belum adanya transportasi umum yang reguler di Belitung untuk mencapai daerah-daerah tersebut, sehingga beliau harus menggunakan "ojek" setiap hari. Sungguh perjalanan yang melelahkan menurut Abu Hasan, tetapi semua kelelahan terbayarkan dan beliau sangat senang dengan hasil akhir yang didapat. Pantai-pantai Belitung mengalahkan pantai-pantai lain di Indonesia, tidak bisa disangkal ini adalah yang paling menakjubkan ! dan seharusnya tetap dibiarkan tak tersntuh seperti saat ini. Foto-foto yang ditampilkan di galeri ini adalah karya Abu Hasan, yang ia dedikasikan untuk mendukung Belitung menjadi lebih dipercaya sebagai daerah tujuan wisata yang memang menjanjikan pemandangan "Superb Beach". Jika anda ingin menghubungi Abu Hasan, anda bisa mengirimkan pesan melalui kami dengan mengisi form ini. Foto-foto lain karya Abu Hasan juga bisa dilihat di http://www.pbase.com/abmdsudi. Semua Hak Cipta foto-foto ini adalah milik Abu Hasan, semua penggunaan untuk kebutuhan pribadi ataupun komersial harus atas ijin dari yang bersangkutan sebelum digunakan. Abu Hasan menggunakan Nikon D200 dan D70s dengan lensa: Tamron SP10-24mm f3.5, Tokina ATX Pro 16-50mm f2.8 dan Tokina ATX 80-200 f2.8. Selama perjalanan beliau terkesan dengan gambar sebuah warung kopi tua di dekat hotel tempat beliau menetap di sisi sungai Siburik di Tanjungpandan. Gambar tersebut mengingatkan beliau akan kenangan masa lalu di kota tua di Singapura tahu 1950 dan 60, sangat nostalgia ! Penempatan foto-foto ini di BelitungIsland.COM adalah sebagai bentuk dukungan Abu Hasan kepada masyarakat Belitung dalam membangun industri pariwisatanya, sekaligus memelihara keaslian keindahan pantai-pantai Belitung sesuai tagline kami "Belitung Superb Beach: Keep It Un-Spoiled". |This time we introduce Abu Hasan B Md Sudi, a retired Singaporean aged 60 who has a high passion for the world of photography. First learned about this beautiful island from a new friend in Ternate when he visited Maluku from June to July 2009. When he returned to Singapore, he searched through Yahoo and found BelitungIsland.COM which made him so impressed, a website with information complete. He has all the information needed and is determined to travel alone - just like any other trip where he always travels alone. According to our observations, the special thing about the photos of Abu Hasan is color, because all photos are taken at sunset. Unfortunately, the weather seems less friendly but with the experience of taking angles and the combination of using wide lenses and telephoto, he can produce colorful images of the beauty of the granite rocky beaches in Belitung. Abu Hasan spent a week, settling in Tanjungpandan, visiting places like Tanjung Tinggi, Tanjung Binga, Tanjung Kelayang, Tanjung Batu Air, Punai Beach, and Gembira Bay every day. The theme of the photo hunting is "
Berikut ini adalah item galeri foto selain kontributor Abu Hasan|Abu Hasan|阿布哈桑|أبو حسن yang mungkin bisa menjadikan referensi untuk anda yang akan ke Belitung untuk melakukan sesi pemotretan.
Komentar
bagus gambar nya. suka banget.
balasGreat atmosphere.. belitong island :))
balaswouuu wonderfull stone and island...
balasfrom singaporean photografer
balasBriliant pictures.
balasfrom singaporean photografer
balas