Kegiatan Budaya Tradisional Siap Sambut Yachter di Belitung

Artikel dan Berita Tentang Belitung
Add to bookmarkAdded
Belitung Article #133
 
   26/09/2015
Location: VIEW 4234 LIKE 1485
KAPAL-KAPAL pesiar mewah akan segera merapat ke Manggar, Beltim sebagai salah satu stop point rally yacht Sail Tomini 2015. Berbagai kegiatan akan digelar Pemkab Beltim untuk menyambut kedatangan para yachter dari berbagai belahan dunia.



Pastikan untuk mengunjungi Beltim pada tanggal 10 hingga 14 Oktober 2015 mendatang. Berbagai kebudayaan tradisional akan ditampilkan tuan rumah sebagai tempat persinggahan para yachter ini. Sehingga banyak kegiatan yang dapat disaksikan wisatawan.



Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Beltim akan menggelar berbagai acara. Diantaranya Beltim Fashion Carnaval yang terdiri dari Fashion Show On The Street dan Batik Fashion Show. Meskipun kegiatan ini untuk menyambut yachters, namun wisatawan dan masyarakat umum juga bisa menikmatinya.



Kegiatan-kegiatan tersebut bertujuan untuk menghibur dan meramaikan acara Sail Rally tersebut. Para yachter juga diagendakan melihat atraksi seni dan budaya setiap malam, city tour (tur keliling Beltim, menanam pohon juga kunjungan ke sekolah-sekolah terpilih.



Kapal-kapal yang akan singgah rencananya berasal dari negara-negara antara lain Australia, Austria, Swiss, Jerman, Belanda, Denmark, Italia, Malta, Amerika, Selandia Baru dan Inggris. Sail Rally ini bertujuan untuk mempromosikan Beltim kepada dunia agar banyak wisatawan dunia datang berkunjung. (*)

Tags: #ecns2007, #estudisprecolombins, #grupoalvorada


Komentar

  • belitung comment
    Supri
    4 Oct 2015

    Bisa hubungi dinas pariwisata Belitung Timur ada facebooknya kok di www.facebook.com/disbudpar.beltim.3

    belitung image


  • belitung comment
    Andri
    26 Sep 2015

    Apakah ada jadwal detail kegiatannya ? Dimanakah saya bisa mendapatkan informasi rinci ?